Tips Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami

Cara Menghilangkan Komedo - Wajah putih dan bersih tentu saja menjadi impian bagi setiap kalangan, baik wanita maupun pria. Untuk mendapatkan wajah putih dan bersih, berbagai cara telah dilakukan mulai dari melakukan berbagai perawatan di salon kecantikan, menggunakan krim pemutih wajah atau suntik vitamin C yang kini banyak digandrungi oleh kebanyakan kalangan. Namun sebelum melakukan beberapa cara tersebut, sebaiknya anda mengetahui terlebih dahulu beberapa penyebab mengapa kulit wajah anda kusam atau komedo yang bersarang di hidung ataupun area wajah lainnya. Hal tersebut pada umumnya dapat terjadi karena tidak menjaga kebersihan wajah, terutama pada wanita yang sering berias ada baiknya untuk membersihkan riasan sebelum pergi tidur, mengkonsumsi makanan yang berlemak, dan pola hidup yang tidak sehat.

Untuk komedo itu sendiri merupakan pori-pori yang tersumbat, dapat bersifat terbuka atau tertutup yang disebabkan oleh sel-sel kulit mati dan sekresi kelenjar minyak yang berlebih pada kulit wajah. Komedo dapat bersarang pada kulit wajah anda karena kulit yang tidak bersih serta terlalu banyak produksi minyak pada wajah.

Tips Menghilangkan Komedo


Cara Menghilangkan Komedo


Meski kini telah banyak produk kecantikan yang dapat membantu kulit wajah tampak putih dan bersih, namun anda juga perlu berhati-hati, sebab tidak sedikit dari produk kecantikan yang beredar justru memiliki efek samping dalam jangka waktu yang panjang, dan tentu saja tidak baik untuk kesehatan anda. Bukannya mendapatkan kulit wajah yang putih bersih, malah justru dapat memperparah keadaan kulit wajah anda.

Padahal jika anda lebih teliti dengan beberapa bahan di sekitar kita, ada beberapa bahan herbal yang dapat digunakan sebagai Cara Menghilangkan Komedo secara alami dan tidak akan membahayakan kesehatan anda. Untuk anda yang membutuhkan informasi seputar cara menghilangkan komedo dengan cepat dan secara alami, di bawah ini Ngulas.com akan memberikan informasi secara lengkap, seperti berikut:

Air Garam
Garam dipercaya memiliki manfaat untuk mengurangi kadar minyak berlebih pada wajah dan dapat digunakan untuk menghilangkan komedo. Caranya hanya dengan membasuh muka menggunakan air hangat yang telah dicampur dengan satu sendok garam.

Lidah Buaya
Selain dapat menyehatkan rambut dan kulit kepala, lidah buaya juga dapat membantu proses penyembulan kulit yang mengalami peradangan akibat komedo. Caranya hanya dengan mengoleskan daging lidah buaya pada area wajah yang berkomedo.

Jerup Nipis/Lemon
Jeruk nipis atau lemon memiliki kandungan asam yang berguna untuk mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah. Caranya hanya dengan mengusapkan air perasan jerik nipis atau lemon pada area wajah yang berkomedo, lalu biarkan selama semalaman.

Putih Telur
Putih telur memang dipercaya dapat mengencangkan kulit wajah, serta menghilangkan komedo. Caranya hanya dengan mencampurkan putih telur dengan sedikit madu lalu aduk hingga rata, kemudian gunakan ramuan tersebut untuk masker pada permukaan wajah, diamkan selama 30 menit hingga mengering lalu bilas hingga bersih.

Es Batu
Selain dapat menutup pori-pori pada wajah, penggunaan es batu juga dapat mengencangkan kulit wajah, Caranya hanya dengan menggosok daerah berkomedo dengan es batu selama 10 menit. Hal tersebut berguna untuk mencegah komedo dan minyak yang menempel pada kulit wajah.

Beberapa Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami seperti diatas dapat dipraktekkan sehari-hari dirumah tanpa perlu mengeluarkan banyak biaya, karena bahan yang diperlukan juga sangat mudah untuk ditemukan dan sangat murah pula.

Cara Menghilangkan Komedo


Hal terpenting yang perlu anda perhatikan agar komedo tidak kembali bersarang di wajah anda adalah tetap menjaga kebersihan kulit wajah dan jangan menggunakan produk kecantikan yang tidak sesuai dengan jenis kulit wajah anda. Sekian ulasan mengenai Tips Cara Menghilangkan Komedo Secara Alami, semoga dapat bermanfaat bagi anda

Popular posts from this blog

Kata-kata Pantun Ultah Selamat Ulang Tahun

Kumpulan Puisi Chairil Anwar Lengkap

Cara Membuat Tape Singkong Dan Ketan Dengan Mudah